Foto
Selasa, 27 Februari 2024 - 15:05 WIB

Antrean Warga Beli Beras saat Grebeg Pasar Bulog di Pasar Tanggul Solo

Joseph Howi Widodo  /  Burhan Aris Nugraha  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah warga mengantre saat Grebeg Pasar yang digelar di Pasar Tanggul, Solo, Selasa (27/2/2024). (Solopos/Joseph Howi Widodo).

Solopos.com, SOLO — Warga mengantre untuk membeli beras pada Grebeg Pasar yang digelar di Pasar Tanggul, Solo, Selasa (27/2/2024). Grebeg Pasar di Pasar Tanggul tersebut menyediakan bahan pangan yakni 1 ton beras SPHP,  200 kg gula pasir, serta 200 liter minyak goreng.

Bulog Solo bekerja sama dengan Dinas Perdagangan Kota Solo menggelar Grebeg Pasar di 10 pasar tradisional di Kota Solo yang berlangsung 20 Februari hingga 4 Maret 2024 dengan menyediakan total 10.000 kg beras SPHP.

Advertisement

Adapun 10 pasar tradisional tersebut yakni Pasar Gading, Pasar Kadipolo, Pasar Kliwon, Pasar Sangkrah, Pasar Tunggulsari, Pasar Rakyat Tanggul, Pasar Rejosari, Pasar Mojosongo, Pasar Sibela dan Pasar Ngemplak.

Program tersebut utuk menekan kenaikan harga dan stabilisasi pasokan pangan di Kota Solo.

Petugas melayani warga yang membeli beras saat Grebeg Pasar di Pasar Tanggul, Solo, Selasa (27/2/2024). (Solopos/Joseph Howi Widodo).

 

Advertisement
Bulog Solo bekerja sama dengan Dinas Perdagangan Kota Solo menggelar Grebeg Pasar di 10 pasar tradisional di Kota Solo yang berlangsung 20 Februari hingga 4 Maret 2024 dengan menyediakan total 10.000 kg beras SPHP. (Solopos/Joseph Howi Widodo).

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif