Foto
Kamis, 23 Maret 2023 - 17:32 WIB

Antusias Warga Naik KRI Dewaruci di Festival Dermaga Lanal Semarang

Newswire  /  Burhan Aris Nugraha  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Foto udara KRI Dewaruci bersandar saat Festival Dermaga KRI Dewaruci Menyapa Warga di dermaga Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah, Rabu (22/3/2023).(Antara/Aji Styawan)

Solopos.com, SEMARANG — Pengunjung berada di KRI Dewaruci yang bersandar saat Festival Dermaga bertajuk Dewaruci Menyapa Warga di  Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah, Rabu (22/3/2023).

Festival yang digelar Pangkalan TNI AL (Lanal) Semarang tersebut diselenggarakan secara gratis untuk warga sebagai sarana edukasi dunia bahari melalui kapal perang sekaligus mengenalkan kapal latih legendaris KRI Dewaruci buatan tahun 1953 itu.

Advertisement

Di dalam KRI Dewaruci,warga bisa melihat-lihat bagian kapal dan menyaksikan keseharian taruna TNI Angkatan Laut yang berada di kapal latih.

 

Warga berada di dek KRI Dewaruci saat Festival Dermaga di dermaga Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah, Rabu (22/3/2023). (Antara/Aji Styawan)

 

Advertisement
Prajurit TNI AL menerangkan kepada sejumlah pelajar tentang KRI Dewaruci saat Festival Dermaga Dewaruci Menyapa Warga di dermaga Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah, Rabu (22/3/2023). (Antara/Aji Styawan)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif