Foto
Rabu, 15 November 2023 - 22:45 WIB

Bawaslu Karanganyar dan Tim Gabungan Tertibkan Ratusan APS Pemilu 2024

Indah Septiyaning Wardani  /  Burhan Aris Nugraha  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petugas gabungan mencopot alat peraga sosialisasi (APS) yang melanggar ketentuan di Karanganyar, Rabu (15/11/2023). (Solopos/Indah Septyaning Wardani)

Solopos.com, KARANGANYAR — Bawaslu Karanganyar bersama petugas gabungan menertibkan ratusan alat peraga sosialisasi (APS) di sejumlah wilayah kecamatan di Karanganyar, Rabu (15/11/2023).

Alat peraga sosialisasi yang ditertibkan yang mengandung unsur kampanye di antaranya memuat unsur ajakan. Hal itu seperti coblos nomor urut, simbol tanda paku atau contreng dan/atau materi muatan lain yang memuat unsur ajakan untuk memilih.

Advertisement

Penertiban dibagi dalam dua regu, untuk mengkaver wilayah timur dan barat di Karanganyar. Regu arah timur mengkaver Karanganyar Kota, Karangpandan, Tawangmangu. Sedangkan regu ke barat mengkaver Papahan, Jaten, Kebakkramat dan Tasikmadu.

Dalam penertiban itu tercatat total 838 buah APS yang dicopot dengan rincian 39 spanduk, 175 baliho, 587 rontek dan 37 bendera.

Petugas menggulung baliho caleg yang terpasang di sebuah warung saat penertiban APS di Karanganyar, Rabu (15/11/2023). (Solopos/Indah Septyaning Wardani)
Alat peraga sosialisasi yang ditertibkan yang mengandung unsur kampanye di antaranya memuat unsur ajakan. (Solopos/Indah Septyaning Wardani)
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif