Foto
Senin, 11 April 2022 - 14:34 WIB

Diduga Akan Ikut Demo, Polisi Amankan Remaja & Pelajar di Kawasan Monas

Newswire  /  Burhan Aris Nugraha  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Polisi mendata sejumlah pelajar yang diamankan di kawasan Monas, Jakarta, Senin (11/4/2022). (Antara/Muhammad Adimaja)

Solopos.com, JAKARTA — Petugas kepolisian menangkap puluhan remaja termasuk beberapa di antaranya pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) dari Tangerang karena diduga akan ikut unjuk rasa dengan Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Senin (11/4/2022).

Polisi membawa beberapa remaja yang diangkut menggunakan mobil polisi lalu lintas bak terbuka. Mereka dibawa masuk ke halaman utama Monas dan beberapa menit kemudian, belasan remaja juga ditangkap petugas kepolisian.

Advertisement

 

Polisi mengamankan sejumlah pelajar di kawasan Monas, Jakarta, Senin (11/4/2022). (Antara/Muhammad Adimaja)

 

Baca Juga: Demo 11 April 2022, Pelajar SMK Bawa Senjata Tajam Ditangkap

Advertisement

Polisi kemudian mendata identitas para pelajar yang diamankan tersebut. Beberapa di antara remaja tersebut mengaku pelajar, berasal dari Kutabumi, Tangerang.

 

Petugas Kepolisian mendata sejumlah remaja dan pelajar saat diamankan di kawasan Monas, Jakarta, Senin (11/4/2022). (Antara/Muhammad Adimaja)

 

Advertisement
Sejumlah pelajar yang diamankan tersebut diduga akan mengikuti unjuk rasa dengan Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI). (Antara/Muhammad Adimaja)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif