Solopos.com, SOLO — Petugas Dishub Solo melakukan pengecekan sejumlah armada bus saat inspeksi keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan (ramp check) di Perusahaan Otobus (PO) Mata Trans, Jl. Adisucipto, Colomadu, Karanganyar, Senin (1/4/2024).

PromosiAntara Tragedi Kanjuruhan dan Hillsborough: Indonesia Susah Belajar

Kegiatan yang digelar oleh Dinas Perhubungan Kota Solo bersama Satlantas Polresta Solo dan Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kelas 2 Jawa Tengah tersebut untuk memastikan kelaikan armada bus yang akan disiapkan Pemerintah Kota Solo untuk angkutan mudik gratis Lebaran 2024 pada Sabtu (6/4/2024) mendatang.

Di PO Mata Trans petugas mengecek dilakukan 4 bus, 3 diantaranya disiapkan utuk angkutan mudik gratis. Pengecekan meliputi surat kendaraan, pengecekan fisik seperti weaper, klakson, ban, dan lampu utama.

Sejumlah petugas melakukan pengecekan sejumlah bus saat inspeksi keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan (ramp check) di Perusahaan Otobus (PO) Mata Trans, Jl. Adisucipto No.89,Colomadu, Karanganyar, Senin (1/4/2024). (Solopos/Joseph Howi Widodo).

 

Petugas bangku bus saat inspeksi keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan (ramp check) terhadap armada bus di Perusahaan Otobus (PO) Mata Trans, Jl. Adisucipto, Colomadu, Karanganyar, Senin (1/4/2024). (Solopos/Joseph Howi Widodo).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi