Foto
Jumat, 22 Mei 2015 - 19:00 WIB

FOTO AGENDA PRESIDEN : Begini Makassar Menyambut Jokowi

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Mahasiswa aktivis Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Makassar berunjuk rasa di depan kampus Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (21/5). (JIBI/Solopos/Antara/Abriawan Abhe)

Agenda Presiden Jokowi di Makassar ditolak.

Presiden Joko Widodo, Jumat (22/5/2015), melanjutkan agenda presiden bersafari ke Indonesia Timur, yakni ke Makassar. Sejak Kamis (21/5/2015), Jokowi—sapaan akrab Joko Widodo—keluar dari Jakarta yang tengah digoyang demonstrasi mahasiswa. Di Makassar, Jokowi meluncurkan serta membagikan Kartu Indonesia Pintar, Kartu Indonesia Sehat, dan Kartu Keluarga Sejahtera bagi 1.000 warga sasaran.

Advertisement

Dua nelayan memasang spanduk terima kasih kepada Presiden Jokowi di lambung kapal mereka yang tengah bersandar di Pelabuhan Paotere, Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (21/5/2015). (JIBI/Solopos/Antara/Darwin Fatir)

Terdapat perbedaan sikap warga setempat atas kehadiran Jokowi di Makassar. Sebagian—seperti nelayan di Pelabuhan Paotere menyambutnya dengan spanduk terima kasih. Di sisi lain, mahasiswa justru berunjuk rasa menolak kedatangannya.

 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif