Sejumlah pekerja bagasi bandar udara menutup wajah saat digiring menuju ruang pemeriksaan Direktorat Reserse Kriminal Umum Mapolda Kalimantan Barat, di Pontianak, Minggu (5/1/2013). Sebagian dari mereka menjadi tersangka pembobol bagasi bandara. Kasus itu diungkap polisi setelah adanya perwira polisi setempat yang kecurian perhiasan dengan harga selangit.  Polda Kalbar menetapkan empat petugas bagasi di Bandara Supadio Pontianak sebagai tersangka kasus pembobolan koper penumpang berisi perhiasan emas senilai ratusan juta rupiah. Koper berisi perhiasan dengan harga selangit itu adalah milik Titi Yusnawati, istri dari Kasubdit III Dit Narkoba Polda Kalbar AKBP Idha Endi Prasetyono. Hingga kini polisi masih melakukan pemeriksaan terhadap 13 pekerja bagasi lain dari bandara itu. (JIBI/Solopos/Antara/Sheravim)

Sindikat Pembobol Bagasi Bandara Ditangkap setelah Perwira Polisi Kecurian

PromosiStrategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Sejumlah pekerja bagasi bandar udara menutup wajah saat digiring menuju ruang pemeriksaan Direktorat Reserse Kriminal Umum Mapolda Kalimantan Barat, di Pontianak, Minggu (5/1/2013). Sebagian dari mereka menjadi tersangka pembobol bagasi bandara. Kasus itu diungkap polisi setelah adanya perwira polisi setempat yang kecurian perhiasan dengan harga selangit.

Polda Kalbar menetapkan empat petugas bagasi di Bandara Supadio Pontianak sebagai tersangka kasus pembobolan koper penumpang berisi perhiasan emas senilai ratusan juta rupiah. Koper berisi perhiasan dengan harga selangit itu adalah milik Titi Yusnawati, istri dari Kasubdit III Dit Narkoba Polda Kalbar AKBP Idha Endi Prasetyono. Hingga kini polisi masih melakukan pemeriksaan terhadap 13 pekerja bagasi lain dari bandara itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi