Foto
Kamis, 28 Mei 2015 - 00:00 WIB

Foto Sukamdani Rayakan 62 Tahun Pernikahan

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pendiri dan Pembina Yayasan Wakaf Sahid Husnul Khotimah Sukamdani Sahid Gitosardjono (ketiga dari kanan) bersama istri, Juliah Sukamdani (kanan), didampingi putra putrinya menggelar tasyakuran hari ulang tahun ke-62 pernikahan mereka di kawasan Padepokan Sahid Wisata Gunung Menyan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (27/5/2015).. (JIBI/Bisnis/Abdullah Azzam)

Sukamdani merayakan 62 tahun pernikahannya.


Menteri Agama Lukman Hakim (kedua dari kiri) bersama Pendiri dan Pembina Yayasan Wakaf Sahid Husnul Khotimah Sukamdani Sahid Gitosardjono (kedua dari kanan) dan istri, Juliah Sukamdani (kanan), saat tasyakuran hari ulang tahun ke-62 pernikahan Sukamdani dan Juliah di kawasan Padepokan Sahid Wisata Gunung Menyan Kabupaten Bogor, Rabu (27/5/2015). (JIBI/Bisnis/Abdullah Azzam)

Advertisement

Pendiri dan pembina Yayasan Wakaf Sahid Husnul Khotimah, Sukamdani Sahid Gitosardjono bersama istri, Juliah Sukamdani, Rabu (27/5/2015), merayakan peringatan hari ulang tahun ke-62 pernikahan mereka. Tasyakuran momentum bahagia bos Grup Sahid itu digelar di kawasan Padepokan Sahid Wisata, Gunung Menyan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Para santri membawakan tarian saat tasyakuran 62 tahun pernikahan Sukamdani Sahid Gitosardjono dan Juliah Sukamdani di kawasan Padepokan Sahid Wisata Gunung Menyan, Kabupaten Bogor, Rabu (27/5/2015). (JIBI/Bisnis/Abdullah Azzam)

Pendiri dan Pembina Yayasan Wakaf Sahid Husnul Khotimah Sukamdani Sahid Gitosardjono bersama istri, Juliah Sukamdani dan Menteri Agama Lukman Hakim menandatangani prasasti sejumlah proyek pembangunan saat tasyakuran hari ulang tahun ke-62 pernikahan mereka di kawasan Padepokan Sahid Wisata Gunung Menyan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (27/5/2015).. (JIBI/Bisnis/Abdullah Azzam)

Advertisement

Sukamdani dan Juliah dengan didampingi putra putri mereka, Sri Dimastuti Handayani, Nugroho Sukamdani, Hariyadi Sukamdani, Wiryanti Sukamdani, dan Exacty Sukamdani, memotong tumpeng yang mencerminkan rasa syukur 62 tahun pernikahan itu. Hadir pula dalam kesempatan itu, Menteri Agama Lukman Hakim.

Peringatan 62 tahun pernikahan Sukamdani dan Juliah itu dirayakan para santri pondok pesantren setempat dengan menyajikan pergelaran seni islami. Padepokan Sahid Wisata di Gunung Menyan adalah kawasan yang dibangun Sukamdani dan keluarga sebagai wujud bakti sosial mereka dalam bidang pendidikan Islam.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif