Foto
Minggu, 20 November 2022 - 15:46 WIB

Keren! Belasan Balon Udara Raksasa Hiasi Langit di Kemuning Karanganyar

Indah Septiyaning Wardani  /  Burhan Aris Nugraha  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ribuan orang menyaksikan penerbangan balon udara di Lapangan Kemuning, Ngargoyosoyo, Karangayar, Minggu (20/11/2022). (Istimewa/Eko Wuryanto)

Solopos.com, KARANGANYAR — Sebanyak 17 balon udara warna-warni berukuran besar mengudara di Lapangan Desa Kemuning, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Minggu (20/11/2022).

Ribuan pengunjung menyaksikan langsung keindahan balon raksasa melayang di udara. Balon undara tersebut diterbangkan dan diikat dengan tali dengan ketinggian yang dibatasi untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan.

Advertisement

Event tersebut berhasil mengundang lebih dari 5.000 pengunjung di area Lapangan Desa Kemuning dan sekitarnya.

Festival balon udara tersebut dalam rangka HUT ke-55 Desa Kemuning dan HUT ke-105 Karanganyar serta promosi wisata sekaligus meningkatkan ekonomi warga sekitar.

 

Advertisement
Peserta menyiapkan balon udara yang akan diterbangkan di Lapangan Kemuning, Ngargoyosoyo, Karangayar, Minggu (20/11/2022). (Istimewa/Eko Wuryanto)

 

Sejumlah balon udara melayang diatas Lapangan Kemuning, Ngargoyoso, Karanganyar, Minggu (20/11/2022). (Istimewa/Eko Wuryanto)

 

Festival balon udara tersebut dalam rangka HUT ke-55 Desa Kemuning dan HUT ke-105 Karanganyar. (Istimewa/Eko Wuryanto)
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif