Solopos.com, JAKARTA — Ratusan ribu kader, pendukung, dan relawan capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD memerahkan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) saat menghadiri kampanye akbar terbuka di Senayan, Jakarta, Sabtu (3/2/2024).

PromosiPemilu 1955 Dianggap Paling Demokratis, Tentara dan Polisi Punya Partai Politik

Kampanye yang bertajuk Konser Salam Metal-Menang Total tersebut dihadiri simpatisan dan relawan hingga kader partai koalisi PDI Perjuangan, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), dan Partai Hanura untuk pemenangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD pada Pilpres 2024.

Kampanye terbuka tersebut dimeriahkan penampilan grup band Slank dan Kotak. Polda Metro Jaya mengerahkan sebanyak 2.579 personel untuk mengamankan kampanye akbar pasangan capres-cawapres tersebut.

Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo (tengah) menyampaikan orasi politiknya di depan relawan dan simpatisan saat kampanye akbar terbuka di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (3/2/2024). (Antara/M Risyal Hidayat)

 

Ketua Umum PDI Perjuangan yang juga Presiden ke-5 Megawati Soekarnoputri (ketiga kanan) didampingi Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani (kanan), Ketua Plt Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Mardiono (keempat kiri), Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (kedua kiri), Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (ketiga kiri), Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD (tengah) melambaikan tangannya saat hadir dalam kampanye akbar terbuka pasangan capres-cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (3/2/2024). (Antara/M Risyal Hidayat)

 

Sejumlah satgas PDI Perjuangan dan relawan hadir dalam kampanye akbar terbuka pasangan capres-cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (3/2/2024). (Antara/M Risyal Hidayat)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi