Foto
Selasa, 3 Oktober 2023 - 10:37 WIB

Krisis Air Bersih, Sumur Tengah Sawah Jadi Andalan Warga Ngerangan Bayat Klaten

Taufiq Sidik Prakoso  /  Burhan Aris Nugraha  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah warga mengambil air dari sumur yang berada di tengah sawah di Dusun Sawit, Ngerangan, Bayat, Klaten, Senin (2/10/2023). (Solopos/Taufiq Sidik Prakoso)

Solopos.com, KLATEN – Warga di Dukuh Sawit, Desa Ngerangan, Kecamatan Bayat mengalami krisis air bersih akibat musim kemarau ini. Selain mengandalkan bantuan air bersih, warga desa setempat ngangsu ke sumur di tengah area persawahan yang masih mengeluarkan air di tengah musim kemarau saat ini.

Sumur itu berada di area persawahan dan berjarak puluhan meter dari kampung terdekat. Saban hari, warga mengambil air dari sumur itu keperluan air minum dan memasak.

Advertisement

Mereka membawa jeriken kosong yang kemudian diisi air dari sumur itu. Warga bergantian menimba untuk memenuhi jeriken masing-masing. Selama empat bulan terakhir, krisis air bersih melanda wilayah Dukuh Sawit, Desa Ngerangan. Bantuan air bersih berdatangan dari pemerintah hingga elemen masyarakat ke kampung cikal bakal angkringan itu.

Warga menuntun sepeda untuk membawa jeriken berisi air yang diambil dari sumur di tengah sawah di Dukuh Sawit, Desa Ngerangan, Bayat, Klaten, Senin (2/10/2023). (Solopos/Taufiq Sidik Prakoso)
Selama empat bulan terakhir, krisis air bersih melanda wilayah Dukuh Sawit, Desa Ngerangan, Bayat. (Solopos/Taufiq Sidik Prakoso)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif