Foto
Jumat, 11 November 2022 - 12:41 WIB

Latihan Bebas 1 WSBK di Sirkuit Mandalika, Toprak Razgatlioglu Tercepat

Newswire  /  Burhan Aris Nugraha  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pembalap Pata Yamaha With Brixx WorldSBK Toprak Razgatlioglu memacu kecepatan pada latihan bebas pertama (FP1) World Superbike 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, KEK Mandalika, Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Jumat (11/11/2022). (Antara/Puspa Perwitasari)

Solopos.com, LOMBOK — Sejumlah pembalap mulai menjalani sesi latihan bebas 1 World Superbike (WSBK) 2022 seri Indonesia di Pertamina Mandalika International Street Circuit, KEK Mandalika, Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Jumat (11/11/2022).

Pembalap Pata Yamaha with Brixx, Toprak Razgatlioglu, menjadi yang tercepat pada sesi ini di lintasan yang kering dengan catatan waktu 1 menit 36.938 detik.

Advertisement

Pembalap dari tim HRC Iker Lacuona menjadi tercepat kedua dengan catatan waktu 1 menit 37.127 detik, sementara calon juara dunia dari tim Aruba.it-Ducati, Alvaro Bautista, menempati posisi ke-3 tercepat.

 

Sejumlah pembalap memacu kecepatan pada latihan bebas pertama (FP1) World Superbike 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, KEK Mandalika, Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Jumat (11/11/2022). (Antara/Puspa Perwitasari)

 

Advertisement
Pebalap superbike tim Aruba.it-Ducati Alvaro Bautista memacu kecepatan pada latihan bebas di Pertamina Mandalika International Street Circuit, KEK Mandalika, Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Jumat (11/11/2022). (Antara/Puspa Perwitasari)

 

Pebalap Pata Yamaha With Brixx WorldSBK Toprak Razgatlioglu mencatatkan waktu tercepat 1 menit 36,938 detik pada FP1, sementara Alvaro Bautista berada di urutan ketiga. (Antara/Puspa Perwitasari)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif