Solopos.com, KARANGANYAR — Tim gabungan dari BPBD Karanganyar, polisi, TNI, dan Sukarelawan Lintas Tawangmangu memberihkan material longsor yang menutup jalan tembus Tawangmangu-Sarangan pada Senin (7/2/2022) pagi.

PromosiLiga 1 2023/2024 Dekati Akhir, Krisis Striker Lokal Sampai Kapan?

Jalan tembus Tawangmangu, Jawa Tengah menuju Sarangan, Jawa Timur mulai dibuka kembali pada Senin (7/2/2022) .Jalur tersebut sempat ditutup karena tebing jalan longsor pada Minggu (6/2/2022) malam karena membahayakan pengguna jalan.

 

Tim gabungan dari BPBD Karanganyar, polisi, TNI, dan sukarelawan Lintas Tawangmangu memberihkan material longsor yang menutup jalan tembus Tawangmangu-Sarangan pada Senin (7/2/2022). (Istimewa/BPBD Karanganyar)

Baca Juga: Jalan Tembus Tawangmangu-Sarangan Karanganyar Ditutup Lur, Ada Longsor

Longsoran berupa bebatuan besar menutup sebagian badan jalan. Kendaraan dari arah Sarangan menuju Tawangmangu maupun sebaliknya harus putar balik.

Pembersihan material longsoran berupa bebatuan baru bisa dikerjakan pada Senin pagi lantaran kondisi cuaca yang tidak mendukung.

 

Jalan tembus Tawangmangu, Jawa Tengah menuju Sarangan, Jawa Timur mulai dibuka kembali pada Senin (7/2/2022). (Istimewa/BPBD Karanganyar)

 

Pembersihan material longsoran berupa bebatuan baru bisa dikerjakan pada Senin pagi lantaran kondisi cuaca yang tidak mendukung. (Istimewa/BPBD Karanganyar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi