Foto
Jumat, 3 Mei 2024 - 10:48 WIB

Momen Euforia Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak di Sejumlah Daerah

Newswire  /  Joseph Howi Widodo  /  Burhan Aris Nugraha  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - RIbuan warga nonton bareng pertandingan Timnas U-23 Indonesia melawan Timnas U-23 Irak pada pertandingan perebutan peringkat tiga Piala Asia 2024 melalui videotron di depan Balai Kota Solo, Kamis (3/5/2024). (Solopos/Joseph Howi Widodo)

Solopos.com, SOLO — Ribuan warga nonton bareng pertandingan Timnas U-23 Indonesia melawan Timnas U-23 Irak di sejumlah daerah, Kamis (2/5/2024) malam.

Indonesia menghadapi Irak untuk memperebutkan peringkat tiga Piala Asia U-23 2024. Para suporter Timnas Indonesia U-23 terlihat bersemangat dengan mayoritas menggunakan kostum berwarna merah dan putih.

Advertisement

Banyak juga dari mereka yang membawa bendera Merah Putih. Pecinta bola mulai dari tua, muda, hingga anak-anak antusias menyaksikan pertandingan itu.

Dalam laga Piala Asia U-23 2024 yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar itu Indonesia dikalahkan Irak dengan skor 1-2.

Warga merayakan gol pertama saat menyaksikan Timnas U-23 Indonesia melawan Timnas U-23 Irak pada pertandingan perebutan peringkat tiga Piala Asia 2024 di kawasan Monas, Jakarta, Kamis (2/5/2024). (Antara/Bayu Pratama S)

 

Advertisement
Warga nonton bareng pertandingan perebutan tempat ketiga AFC U-23 Piala Asia 2024 antara Timnas Indonesia melawan Irak di Stadion Gelora 10 November, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (2/5/2024) malam. (Antara/Rizal Hanafi)

 

Suporter Timnas Indonesia memberikan dukungan saat nonton bareng pertandingan perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Denpasar, Bali, Kamis (2/5/2024). (Antara/Fikri Yusuf)

 

Foto udara warga nonton bareng pertandingan Timnas U-23 Indonesia melawan Timnas U-23 Irak di Taman Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (2/5/2024). (Antara/ Fakhri Hermansyah)
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif