Solopos.com, KUALA LUMPUR — Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Perdana Menteri (PM) Anwar Ibrahim disambut ribuan warga Indonesia saat melakukan blusukan di Pasar Chow Kit, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (8/6/2023).

PromosiKomeng Tak Perlu Koming, 5,3 Juta Suara sudah di Tangan

Keduanya berjalan menyusuri pasar selama hampir 45 dan berdialog dengan pedagang menanyakan harga beberapa sayuran. Pasar Chow Kit sama halnya dengan pasar tradisional di Indonesia.

Siang itu pasar menjadi penuh sesak oleh penggemar Presiden Jokowi. Bukan hanya ibu-ibu yang histeris, anak muda pedagang pasar serta para WNI yang sengaja datang jauh-jauh ke Pasar Chow Kit kompak histeris sambut Jokowi.

Presiden melakukan lawatan selama dua hari untuk bertemu Raja Malaysia Yang di-Pertuan Agong Al-Sultan Abdullah dan Perdana Menteri Anwar Ibrahim untuk mempererat lagi hubungan yang telah lama terjalin. Selain itu, membahas hal-hal seperti penyelesaian masalah pekerja migran Indonesia (PMI).

 

Presiden Jokowi berbincang dengan pedagang saat mengunjungi Pasar Chow Kit di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (8/6/2023). (Twitter @Setkabgoid)

 

Presiden Joko Widodo didampingi Perdana Menteri Anwar Ibrahim berdialog dengan pedagang saat melakukan blusukan di Pasar Chow Kit, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (8/6/2023). (Twitter @Setkabgoid)

 

Presiden Jokowi melakukan lawatan selama dua hari untuk bertemu Raja Malaysia Yang di-Pertuan Agong Al-Sultan Abdullah dan Perdana Menteri Anwar Ibrahim untuk mengukuhkan hubungan erat yang telah lama terjalin. (Antara/Rafiuddin Abdul Rahman)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi