Solopos.com, SEMARANG — Sejumlah peserta berpakaian adat daerah Indonesia menikmati perjalanan di dalam rangkaian kereta api CC 2018331 saat mengikuti napak tilas 156 tahun perjalanan kereta api pertama di Indonesia, di Semarang, Jawa Tengah, Kamis (10/8/2023).

PromosiSantri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Kegiatan bertajuk Toward The Next Legacy tersebut diikuti 200 peserta dari komunitas pecinta kereta api, sejarawan, karyawan PT KAI Daop 4 Semarang serta pensiunan pegawai KAI dengan menggunakan lokomotif livery vintage menempuh rute 25 kilometer dari Stasiun Tawang Semarang Bank Jateng menuju Stasiun Tanggung, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah yaitu rute perjalanan pertama kereta api di Indonesia pada 10 Agustus 1867.

Perjalanan napak tilas itu melewati 4 stasiun yang merupakan stasiun tertua di Indonesia, diantaranya: Stasiun Semarang Tawang, Stasiun Alastua, Stasiun Brumbung dan Stasiun Tanggung.

Indonesia merupakan negara pertama di Asia Tenggara yang memiliki kereta api.

Petugas menjelaskan tentang ruang kendali mekanik pengatur perjalanan kereta api kepada peserta napak tilas 156 tahun perjalanan kereta api pertama di Indonesia, di Stasiun Tanggung, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, Kamis (10/8/2023). (Antara/Aji Styawan)

 

Peserta melakukan parade berbusana pakaian adat daerah Indonesia saat mengikuti napak tilas 156 tahun perjalanan kereta api pertama di Indonesia seusai tiba di Stasiun Tanggung, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, Kamis (10/8/2023). (Antara/Aji Styawan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi