Foto
Jumat, 12 Januari 2024 - 21:30 WIB

Pasar Mebel Solo Selesai Dibangun, Pedagang Mulai Masukkan Barang Dagangan

Joseph Howi Widodo  /  Burhan Aris Nugraha  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pedagang menata dagangannya di Pasar Mebel Solo, Jumat (12/1/2024). (Solopos/Joseph Howi Widodo)

Solopos.com, SOLO — Pedagang menata produk mebel dagangannya di Pasar Mebel Solo di lahan bekas permakaman Bong Mojo, Jebres, Solo (12/1/2024).

Pasar mebel yang  selesai dibangun akhir tahun lalu tersebut untuk menampung pedagang yang menempati 18 kios, 67 los, dan 11 pedagang oprokan di Gilingan. Sebagian pedagang mulai memasukkan dan menata barang dagangannya di los pasar tersebut.

Advertisement

Pasar Mebel dibangun diatas lahan seluas 6.000 meter persegi itu menggantikan pasar yang lama yang sebelumnya berada di Gilingan, Banjarsari, Solo yang kini dibangun sentra IKM mebel Sri Kayu.

Sejumlah produk mebel milik pedagang mulai dimasukkan di Pasar Mebel Solo, Jumat (12/1/2024). (Solopos/Joseph Howi Widodo)
Pasar mebel yang selesai dibangun akhir tahun lalu tersebut untuk menampung pedagang yang menempati 18 kios, 67 los, dan 11 pedagang oprokan di Gilingan. (Solopos/Joseph Howi Widodo)

 

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif