Foto
Minggu, 16 April 2023 - 05:24 WIB

Pelabuhan Tanjung Priok Mulai Dipadati Ribuan Pemudik untuk Pulang Kampung

Newswire  /  Burhan Aris Nugraha  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemudik antre memasuki Kapal KM Gunung Dempo di Terminal Penumpang Tanjung Priok, Jakarta, Sabtu (15/4/2023). (Antara/Rivan Awal Lingga)

Solopos.com, JAKARTA — Pemudik antre untuk memasuki Kapal KM Gunung Dempo tujuan Surabaya, Makassar, Baubau, Sorong, Manokwari, Wasior, Nabire, dan Jayapura dari Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Sabtu (15/4/2023).

Ribuan pemudik dari berbagai wilayah di Jakarta dan sekitarnya mulai memadati Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara untuk pulang kampung merayakan Idulfitri 1444 Hijriah.

Advertisement

PT Pelni (Persero) telah menjual tiket arus mudik Lebaran sebanyak 134.216 atau 59,91 persen dari proyeksi 224.043 penumpang pada periode 7 hingga 21 April 2023.

Pada masa angkutan Lebaran 2023, Kemenhub memprediksikan terjadi peningkatan jumlah pemudik. Berdasarkan survei yang dilakukan Badan Kebijakan Transportasi Kemenhub, jumlah pemudik berjumlah 123,8 juta orang naik jika dibandingkan pada 2022 sebesar 85,5 juta orang.

 

Advertisement
Pemudik membawa barang bawaannya menuju Kapal KM Gunung Dempo di Terminal Penumpang Tanjung Priok, Jakarta, Sabtu (15/4/2023). (Antara/Rivan Awal Lingga)

 

Pemudik beristirahat di dalam Kapal KM Gunung Dempo di Terminal Penumpang Tanjung Priok, Jakarta, Sabtu (15/4/2023). (Antara/Rivan Awal Lingga)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif