Foto
Selasa, 28 Februari 2023 - 16:02 WIB

Penampakan Banjir Rendam Perumahan di Cikarang Bekasi, 127 KK Mengungsi

Newswire  /  Burhan Aris Nugraha  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Foto udara banjir yang menggenangi perumahan Villa Kencana, Karang Bahagia, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Selasa (28/2/2023). (Antara/ Fakhri Hermansyah)

Solopos.com, BEKASI — Banjir menggenangi perumahan Villa Kencana, Karang Bahagia, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (28/2/2023).

Banjir akibat luapan Kali Ulu yang telah berlangsung selama empat hari tersebut masih menggenangi perumahan itu dengan ketinggian 50 cm – 120 cm dan menyebabkan 127 KK mengungsi.

Advertisement

Banjir di Kabupaten Bekasi meluas hingga ke 73 titik yang tersebar di 11 kecamatan dari semula sembilan kecamatan terdampak dengan 42 titik banjir.

Sementara itu, sebanyak 38.146 warga Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, yang tersebar di 11 kecamatan wilayah itu terdampak banjir akibat hujan dengan intensitas tinggi sejak akhir pekan lalu.

 

Advertisement
Sejumlah warga perumahan Villa Kencana mengungsi di Masjid Arrayan akibat banjir di Karang Bahagia, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Selasa (28/2/2023). (Antara/ Fakhri Hermansyah)

 

Banjir di Cikarang akibat luapan Kali Ulu telah berlangsung selama empat hari. (Antara/ Fakhri Hermansyah)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif