Foto
Minggu, 28 April 2024 - 20:53 WIB

Pertunjukan Tari Sukuh Word Dance Day di Karanganyar

Newswire  /  Burhan Aris Nugraha  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Penampilan kelompok tari Mila Art Dance saat mementaskan tarian berjudul “Rikma” pada acara Sukuh World Dance Day di Candi Sukuh, Karanganyar, Jawa Tengah, Minggu (28/4/2024). (Antara/Mohammad Ayudha)

Solopos.com, KARANGAYAR — Puluhan seniman dari berbagai daerah di Indonesia dan luar negeri tampil pada acara Sukuh World Dance Day di Candi Sukuh, Desa Berjo, Ngargoyoso, Karanganyar, Jawa Tengah, Sabtu dan Minggu (27-28/4/2024).

Pertunjukan tari dalam rangka memperingati Hari Tari Sedunia tersebut mengangkat tema Sudamala. Tema itu terinspirasi dari salah satu relief Candi Sukuh sebagai bentuk upaya melestarikan warisan cagar budaya melalui gerak dan tari.

Advertisement

Acara ini diinisiasi oleh Studio Plesungan bekerja sama Indonesia Heritage Agency (IHA) didukung Direktorat Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidkan dan Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud dan Ristek).

Penampilan kelompok tari Komunitas Mantra Gula Kelapa saat mementaskan tarian berjudul Membelah Kabut pada acara Sukuh World Dance Day di Candi Sukuh, Karanganyar, Jawa Tengah, Minggu (28/4/2024). (Antara/Mohammad Ayudha)

 

Pertunjukan tari dalam rangka memperingati Hari Tari Sedunia tersebut mengangkat tema Sudamala yang terinspirasi dari salah satu relief Candi Sukuh. (Antara/Mohammad Ayudha)
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif