Foto
Minggu, 24 Juli 2022 - 11:13 WIB

Potret Prarekontruksi Kasus Brigadir J di Rumah Dinas Kadiv Propam

Newswire  /  Burhan Aris Nugraha  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petugas Inafis memasuki rumah dinas Irjen Pol Ferdy Sambo saat pra-rekonstruksi kasus yang menewaskan Brigadir Nopryansah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di Kompleks Polri Duren Tiga, Jakarta Sabtu (23/7/2022). (Antara/Hafidz Mubarak A)

Solopos.com, JAKARTA — Tim penyidik kepolisian dari Inafis dan Puslabfor Mabes Polri menggelar pra-rekontruksi kasus meninggalnya Brigadir Nopryansah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di tempat kejadian perkara (TKP) di rumah dinas (rumdin) Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan (Kadiv Propam) Polri nonaktif Irjen Pol Ferdy Sambo, Kompleks Polri Duren Tiga, Jakarta, pada Sabtu (23/7/2022) siang.

Polri melaksanakan pra-rekonstruksi secara gabungan internal polisi atas kasus tersebut agar mendapatkan pembuktian secara ilmiah untuk menjelaskan peristiwa yang terjadi. Polri berkomitmen untuk mengungkap kasus Brigadir J dengan objektif, transparan dan akuntabel sebagaimana yang diamanatkan oleh Presiden Joko Widodo.

Advertisement

 

Petugas kepolisian berada di halaman rumah dinas Irjen Pol Ferdy Sambo saat pra-rekonstruksi kasus yang menewaskan Brigadir Nopryansah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di Kompleks Polri Duren Tiga, Jakarta Sabtu (23/7/2022). (Antara/Hafidz Mubarak A)

 

Polri melaksanakan pra-rekonstruksi di rumah dinas Kadiv Propam di Kompleks Polri Duren Tiga, Jakarta Sabtu (23/7/2022) secara gabungan internal polisi atas kasus meninggalnnya Brigadir J. (Antara/Hafidz Mubarak A)

 

Advertisement
Wartawan melihat rumah dinas Irjen Pol Ferdy Sambo saat pra-rekonstruksi kasus yang menewaskan Brigadir Nopryansah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di Kompleks Polri Duren Tiga, Jakarta Sabtu (23/7/2022). (Antara/Hafidz Mubarak A)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif