Foto
Jumat, 9 Juni 2023 - 17:28 WIB

Raih 13 Emas, Tim Para-Bulu Tangkis Indonesia Juara Umum di APG 2023

Newswire  /  Burhan Aris Nugraha  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah pebulu tangkis Indonesia berfoto bersama seusai mengikuti pertandingan ASEAN Para Games 2023 di Morodoc Techo Badminton Hall, Phnom Penh, Kamboja, Jumat (9/6/2023). (Antara/Zabur Karuru)

Solopos.com, KAMBOJA — Cabang para-bulu tangkis mengamankan enam medali emas dan sembilan perak di hari terakhir ASEAN Para Games (APG) 2023 di Badminton Hall kawasan Stadion Nasional Morodok Techo, Phnom Pehn, Kamboja, Jumat (9/6/2023).

Raihan ini sekaligus membuat Indonesia keluar sebagai juara umum cabang olahraga para-bulu tangkis di APG 2023 Kamboja dengan total 30 medali terdiri 13 emas, 9 perak dan 8 perunggu. Diikuti Thailand di tempat kedua dengan total 29 medali (7 emas, 11 perak dan 11 perunggu).

Advertisement

Pada pertandingan hari Jumat juga diisi lima All-Indonesia final yaitu dari nomor tunggal putra SU5, WH2, ganda putra SL3-SL4, SU5 dan ganda campuran SL3-SU5.

 

Pebulu tangkis Indonesia Leani Ratri Oktila menunjukan medali emas yang diraihnya pada ASEAN Para Games 2023 di Morodoc Techo Badminton Hall, Phnom Penh, Kamboja, Jumat (9/6/2023). (Antara/Zabur Karuru)

 

Advertisement
Pebulu tangkis Indonesia Supriadi (tengah), Wiwin Andri (kiri), dan Agus Budi Utomo (kanan) menuruni podium seusai menerima medali yang diraihnya pada final tunggal putra WH2 ASEAN Para Games 2023 di Morodoc Techo Badminton Hall, Phnom Penh, Kamboja, Jumat (9/6/2023). (Antara/Zabur Karuru)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif