Solopos.com, JAKARTA — Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem berupa potensi hujan ringan, sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat dan angin kencang di berbagai kota besar di Indonesia pada Kamis dan Jumat (4-5/7/2024).

PromosiIsra Mikraj, Mukjizat Nabi yang Tak Dipercayai Kaum Empiris Sekuler

Beberapa kota besar akan berpotensi mengalami hujan sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang, yakni Medan, Pekanbaru, Padang, Tanjung Pinang, Jambi, Pangkal Pinang, Bandar Lampung, Bandung, Yogyakarta, Serang, Palangkaraya, Manado, Palu, dan Ambon.

BMKG memprakirakan beberapa kota besar lainnya akan mengalami hujan ringan hingga sedang, yaitu Bengkulu, Semarang, Mataram, Pontianak, Banjarmasin, Samarinda, Gorontalo, Makassar, Kendari, Ternate, Manokwari, dan Jayapura.

BMKG juga memberikan imbauan waspada potensi banjir rob di wilayah pesisir Sumatra Utara, Sumatra Barat, Kepulauan Riau, Banten, Jawa Timur, Jakarta, dan NTT.

Warga berfoto saat awan mendung di Sky Deck Halte Transjakarta Bundaran HI, Jakarta, Kamis (4/7/2024). (Antara/Erlangga Bregas Prakoso)

 

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem seperti hujan lebat disertai petir dan angin kencang untuk hari ini, Kamis (4/7) dan Jumat (5/7). (Antara/Erlangga Bregas Prakoso)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi