Solopos.com, SOLO — Mahasiswa Fakultas Seni Pertunjukan menggelar pentas drama musikal pada acara Dies Natalis ke-59 Institut Seni Indonesia (ISI) Solo di Gedung Teater Besar ISI Solo, Minggu (16/7/2023).

PromosiPrimata, Permata Indonesia yang Terancam Hilang

Pertunjukan tersebut melibatkan mahasiswa berkebutuhan khusus dari jurusan Tari, Pedalangan, Karawitan, dan Etnomusikologi untuk mendorong niat dan semangat mahasiswa untuk lebih percaya diri dan termotivasi serta memberikan inspirasi bagi orang lain.

Pementasan drama musikal yang diambil dari cerita pewayangan berjudul Cekuk Truno dengan sutradara Tatik Hapsari itu mengisahkan tentang warga desa yang dibuat resah dengan ulah Celeng yang membuat onar sehingga warga memanggil Cekuk Truno untuk melawannya.

Mahasiswa difabel, Murah Pranoto, membawakan tokoh Cekuk Truno saat pementasan drama musikal Cekuk Truno pada acara Dies Natalis ke-59 Institut Seni Indonesia (ISI) Solo di Gedung Teater Besar ISI Solo, Minggu (16/7/2023). (Solopos/Joseph Howi Widodo)
Pertunjukan drama tersebut melibatkan mahasiswa berkebutuhan khusus dari jurusan Tari, Pedalangan, Karawitan, dan Etnomusikologi untuk mendorong niat dan semangat mahasiswa untuk lebih percaya diri dan termotivasi serta memberikan inspirasi bagi orang lain. (Solopos/Joseph Howi Widodo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi