Solopos.com, JAKARTA — Peringatan HUT ke-78 Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Monumen Nasional, Jakarta, Kamis, menjadi ajang unjuk keterampilan pasukan dan kesiapan alat utama sistem persenjataan (alutsista) TNI dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan wilayah NKRI.

PromosiStrategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Setidaknya ada 4.630 prajurit TNI yang mengikuti Upacara Parade dan Defile HUT ke-78 TNI. Kemudian, sekitar 130 alutsista dari tiga matra berparade di hadapan Presiden Joko Widodo, Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, serta tamu kehormatan lainnya di pelataran Monas.

Upacara Parade dan Defile HUT ke-78 TNI berlangsung sejak pukul 08.00 WIB dan rangkaian berlangsung selama kurang lebih sejam. Peringatan HUT ke-78 TNI dilanjutkan dengan unjuk kemampuan para prajurit dengan melakukan aksi terjun payung dari atas langit Monas.

Sedikitnya, ada 78 prajurit TNI dan anggota Polri yang unjuk kemampuan terjun payung. Beberapa dari mereka merupakan prajurit wanita dari tiga matra TNI serta anggota Polri. Setelah para penerjun mendarat di Monas, peringatan HUT ke-78 TNI dilanjutkan dengan penampilan flypast yang merupakan atraksi aerobatik dari para penerbang TNI.

Ada 91 alutsista udara TNI yang terbang di langit Monas. Atraksi di udara itu terbagi atas beberapa kelompok, di antaranya Giant Flight, Army Flight, Bonanza Flight, Wallet Flight, Cendrawasih Flight, Golden Flight, dan Rajawali Flight. Dalam atraksi itu, tiga unit pesawat baru TNI AU, yaitu C-130 J Super Hercules juga ikut melintas di langit Monas.

Atraksi selanjutnya ialah pertunjukan marching band dari para taruna dan taruni akademi TNI, kolose senapan oleh 678 prajurit, serta parade alutsista darat, seperti kendaraan tempur, kendaraan taktis, sistem senjata, pesawat nirawak (drone), rudal, dan alutsista buatan dalam negeri.

Pasukan Kopassus mengikuti defile saat upacara HUT ke-78 TNI di Lapangan Silang Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta, Kamis (5/10/2023). (Antara/Akbar Nugroho Gumay)

 

Empat helikopter EC 120 B Colibri TNI AU membentuk formasi terbang pada peringatan HUT ke-78 TNI di Lapangan Silang Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta, Kamis (5/10/2023). (Antara/Fauzan)

 

Prajurit TNI naik kendaraan tempur saat parade alutsista TNI memperingati HUT Ke-78 TNI di Jalan MH Thamrin, Jakarta, Kamis (5/10/2023). (Antara/Muhammad Adimaja)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi