Solopos.com, CIANJUR — Pekerja berada di lokasi proyek Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) terapung di Waduk Cirata, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Selasa (12/9/2023).

PromosiSelamat Datang di Liga 1, Liga Seluruh Indonesia!

PLTS terapung di Waduk Cirata dengan kapasitas 192 megawatt peak (MWp) yang terbentang di area seluas 200 hektare serta terdiri lebih dari 340.000 solar panel itu mampu memproduksi 245 juta kWh bersih per tahun.

Pembangunan PLTS terapung  tersebut hampir rampung dan rencananya akan diresmikan oleh Presiden Joko Widodo. PLTS terapung pertama di Waduk Cirata ini menjadi yang terbesar di Asia Tenggara.

Pengembangan PLTS Terapung Cirata merupakan salah satu bentuk dukungan bagi pemerintah dalam mewujudkan penurunan emisi karbon sebesar 29% di Tahun 2030.

Area proyek Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) terapung di Waduk Cirata, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Selasa (12/9/2023). (Antara/Raisan Al Farisi)

 

PLTS terapung di Waduk Cirata dengan kapasitas 192 megawatt peak (MWp) yang terbentang di area seluas 200 hektare serta terdiri lebih dari 340 ribu solar panel itu mampu memproduksi 245 juta kWh bersih per tahun. (Antara/Raisan Al Farisi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi