Solopos.com, LONDON — Arsenal akhirnya meraih trofi Piala FA musim ini setelah mengalahkan Hull City. Sempat tertinggal dua gol lebih dulu, The Gunners menang 3-2 lewat babak perpanjangan waktu.

PromosiEra Emas SEA Games 1991 dan Cerita Fachri Kabur dari Timnas

Pada laga yang dihelat di New Wembley, Sabtu (17/5/2014) malam WIB, Hull unggul ketika laga belum genap 10 menit lewat James Chester dan Curtis Davies. Arsenal memperkecil skor jadi 1-2 lewat Santi Cazorla.

Di babak kedua Laurent Koscielny mencetak gol yang menyamakn skor jadi 2-2 dan bertahan hingga 90 menit laga tuntas. Laga yang dilanjutkan ke extra time akhirnya dimenangi Arsenal usai Aaron Ramsey bikin gol di menit 110.

Bagi Arsenal, gelar Piala FA ini adalah yang ke-11 sekaligus menyamai perolehan Manchester United dan menuntaskan puasa gelar yang sudah bertahan selama 9 tahun.

Dilansir detiksport, gol Hull pertama terjadi berawal dari sepak pojok, bola mengarah ke Tom Huddlestone di luar kotak penalti. Ia kemudian menendang si kulit bundar namun arahnya tak ke gawang. Tapi ada Chester yang lantas menyonteknya dan bola mengarah ke tiang jauh yang tak bisa digapai Lukas Fabianski.

Lima menit berselang Hull menggandakan keunggulan. Bola muntah sundulan Alex Bruce yang mengenai tiang gawang langsung disambar oleh Davies untuk menjebol jala Fabianski.

Arsenal memperkecil skor jadi 1-2 di menit 17 lewat sepakan bebas Cazorla dari jarak cukup jauh. Bola diarahkan ke pojok atas gawang Hull tanpa bisa dihalau Alan McGregor.

Setelah gol tersebut, Arsenal kian menggencar pertahanan Hull tapi kerap gagal karena ketatnya barisan belakang tim asuhan Steve Bruce itu.

Skor 2-1 untuk keunggulan Hull bertahan hingga jeda. Di babak kedua Arsenal masih menguasai jalannya laga tapi mereka tetap sulit untuk mencari celah mencetak gol.

Arsenal tiga kali melakukan protes pada wasit Lee Probe untuk meminta penalti setelah Giroud dilanggar Tom Huddlestone, handball Liam Rosenior saat menghadang tandukan YayaSanogo, dan Bruce melanggar Cazorla.

Arsenal akhirnya mampu menyamakan kedudukan jadi 2-2 di menit 71 lewat Koscielny. Berawal dari sepak pojok, bola disundul salah satu pemain Arsenal ke depan gawang dan Koscielny lantas mengonversi jadi gol lewat sepakan jarak dekat, yang dalam prosesnya membuat bek asal Prancis itu cedera.

Skor 2-2 di akhir waktu normal dan laga harus berlanjut ke perpanjangan waktu 2×15 menit. Di menit 94 tiang gawang menggagalkan peluang Giroud lewat tandukan dari jarak dekat.

Gol yang ditunggu-tunggu Arsenal terjadi di menit 110 terjadi ketika gelandang asal Wales
Ramsey membawa Arsenal berbalik unggul 3-2. Sontekannya meneruskan umpan backheel Giroud, mengarahkan bola ke tiang dekat gawang McGregor. Skor 3-2 untuk Arsenal.

Hull nyaris menjebol jala Arsenal lewat serangan balik di menit 116. Aluko menggiring bola di sisi kiri dan melewat Fabianski yang keluar sarangnya. Lalu ia melepaskan sepakan ke arah gawang, tapi bola hanya melewati depan garis dan keluar lapangan.

Skor 3-2 bertahan hingga laga usai dan Arsenal pun keluar sebagai juara Piala FA. (JIBI/SOLOPOS)

Susunan Pemain

Arsenal: Fabianski, Sagna, Mertesacker, Koscielny, Gibbs, Arteta, Ramsey, Cazorla (Rosicky 106′), Oezil (Wilshere 102′), Podolski (Sanogo 61′), Giroud

Hull: McGregor; Davies, Bruce (McShane 66′), Chester, Rosenior (Boyd 102′), Elmohamady, Livermore, Huddlestone, Meyler, Quinn (Aluko 75′), Fryatt

Para pemain Arsenal merayakan kemenangan seusai merebut Piala FA. JIBI/Reuters/Darren Staples

Para pemain Arsenal merayakan kemenangan seusai merebut Piala FA. JIBI/Reuters/Darren Staples

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi