Solopos.com, SOLO — Petugas PMI Kota Solo menyemprotkan cairan disinfektan seusai penyelaan lampion di kawasan jembatan Pasar Gede, Solo, Senin (31/1/2022) malam. Penyemprotan disinfektan tersebut untuk menyeterilkan lokasi setelah banyak warga yang berkerumun menikmati nyala lampion di malam pergantian tahun baru Imlek 2022.

PromosiEnjoy the Game, Garuda! Australia Bisa Dilewati

 

Anggota PMI Kota Solo dengan menggunakan mobil menyemprotkan disinfektan di kawasan Pasar Gede, Solo, Senin (31/1/2022) malam. (Solopos/Nicolous Irawan)

Baca Juga: Waduh! Lampion Shio Macan di Balai Kota Solo Ambruk, Ini Foto-Fotonya

Lampion yang telah dinyalakan di kawasan Pasar Gede dan Balai Kota Solo menarik perhatian warga untuk berbondong-bondong datang. Indahya nyala lampu menjadi daya tarik untuk berswafoto.

Akibatnya kerumunan masyarakat terjadi di lokasi penyalaan lampion. Protokol Kesehatan juga diabaikan, banyak ditemukan warga tak memakai masker. Petugas gabungan yang berjaga di lokasi tersebut juga terus mengingatkan warga untuk mematuhi protokol kesehatan

 

Penyemprotan disinfektan tersebut untuk menyeterilkan lokasi setelah banyak warga yang berkerumun menikmati nyala lampion di malam pergantian tahun baru Imlek 2022. (Solopos/Nicolous Irawan)

 

Lampion yang telah dinyalakan di kawasan Pasar Gede dan Balai Kota Solo menarik perhatian warga untuk berbondong-bondong datang. (Solopos/Nicolous Irawan)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi