Solopos.com, KERINCI — Sejumlah warga menunggu alat berat membersihkan material longsor susulan yang menutupi jalan penghubung Kecamatan Siulak Mukai dengan Air Hangat Timur di Pungut Hilir, Kerinci, Jambi, Jumat (5/1/2024).

PromosiBanjir Kiper Asing Liga 1 Menjepit Potensi Lokal

Longsor susulan yang terjadi pada Kamis (4/1) malam itu akibat hujan deras yang mengakibatkab runtuhnya tebing perbukitan sehingga menutupi akses jalan dan mengisolasi beberapa desa di daerah tersebut.

Sebelumnya longsor juga terjadi di wilayah Pungut Tengah yang menimbun jalan penghubung desa sejak Minggu (31/1/2023). Akibat timbunan material longsor jalan hanya bisa dilintasi kendaraan roda dua.

Pemerintah Kabupaten Kerinci telah menetapkan status tanggap darurat banjir dan longsor hingga 7 Januari mendatang.

Warga melintasi jalan penghubung Kecamatan Siulak Mukai dengan Air Hangat Timur yang tertimbun longsor di Pungut Hilir, Kerinci, Jambi, Jumat (5/1/2024).(Antara/Wahdi Septiawan)

 

Pengendara melintasi jalan yang tertimbun material longsor di Pungut Tengah, Kerinci, Jambi, Jumat (5/1/2024). (Antara/Wahdi Septiawan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi