Solopos.com, SURABAYA — Partai Nasdem dan PKB resmi mendeklarasikan Capres-Cawapres 2024 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin  di Hotel Majapahit, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (2/9/2023).

PromosiChampionship Series, Format Aneh di Liga 1 2023/2024

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) absen alias tidak hadir dalam deklarasi bakal capres dan bakal cawapres untuk Pilpres 2024 itu

Deklarasi pasangan Anies-Cak Imin digelar secara sederhana. Keduanya menyampaikan sambutan pada acara tersebut, bersama dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.

PKB menerima tawaran Partai Nasdem untuk mengusung pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar sebagai bakal calon presiden dan bakal calon wakil presiden pada Pilpres 2024.

Bakal calon presiden Anies Baswedan (kiri) dan bakal calon wakil presiden Muhaimin Iskandar (kanan) berfoto bersama di sela Deklarasi Capres-Cawapres 2024 di Hotel Majapahit, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (2/9/2023). (Antara/Moch Asim)

 

Sejumlah pendukung mengangkat poster bergambar bakal calon presiden Anies Baswedan dan bakal calon wakil presiden Muhaimin Iskandar saat Deklarasi Capres-Cawapres 2024 di Hotel Majapahit, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (2/9/2023). (Antara/Moch Asim)

 

Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh (keempat dari kiri) didampingi bakal calon presiden Anies Baswedan (ketiga dari kiri) menyapa para pendukungnya di sela Deklarasi Capres-Cawapres 2024 di Hotel Majapahit, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (2/9/2023). (Antara/Moch Asim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi