Solopos.com, SOLO — Sejumlah warga menikmati suasana senja saat ngabuburit atau menunggu waktu berbuka puasa di Taman Bendung Karet Tirtonadi, Nusukan, Banjarsari, Solo, Rabu (6/4/2022).

PromosiStrategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Taman yang baru selesai pembangunannya sebagai penataan bantaran Kali Anyar dan pengendalian banjir Kota Solo menjadi salah satu tempat favorit bagi warga untuk menunggu waktu berbuka puasa.

 

Warga berfoto dengan latar frame raksasa di Taman Bendung Karet Tirtonadi, Solo, Rabu (6/4/2022). (Solopos/Nicolous Irawan)

 

Baca Juga: Begini Indahnya Taman Bendung Karet Tirtonadi Solo Berlatar 2 Gunung

Warga bisa berfoto selfie di area taman yang telah dilengkapi berbagai fasilitas dengan pemandangan langit senja yang indah di tepi Kali Anyar.

 

Taman bantaran Kali Anyar tersebut menjadi salah satu tempat favorit bagi warga untuk menunggu waktu berbuka puasa. (Solopos/Nicolous Irawan)

 

Seorang anak bermain balon busa sabun di Taman Bedung Karet Tirtonadi, Solo, Rabu (6/4/2022). (Solopos/Nicolous Irawan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi