Solopos.com, SEMARANG — Jalur kereta api dan area Stasiun Tawang, Semarang, Jawa Tengah terendam banjir, Kamis (14/3/2024).

PromosiPrimata, Permata Indonesia yang Terancam Hilang

Banjir yang merendam stasiun dengan ketinggian air dari 30 cm – 100 cm akibat intensitas hujan tinggi sejak Rabu (13/3/2024) di daerah itu menyebabkan pelayanan kereta api terganggu serta sejumlah rute perjalanan kereta api dibatalkan dan dialihkan ke rute kota lain baik kedatangan mapupun keberangkatan.

Sebanyak tiga kereta api jarak jauh (KAJJ) keberangkatan dari Stasiun Surabaya Pasarturi batal berangkat imbas banjir yang terjadi di wilayah Daerah Operasi (Daop) 4 Semarang.

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif menjelaskan bahwa menurut data hingga pukul 10.00 WIB, tiga KA jarak jauh tersebut ialah KA 61 Sembrani relasi Surabaya Pasarturi – Gambir, KA 235 Airlangga relasi Surabaya Pasarturi – Pasarsenen dan KA 229 Ambarawa relasi Surabaya Pasarturi – Semarang Tawang Bank Jateng.

Petugas membersihkan air di area lorong keberangkatan penumpang kereta api di Stasiun Tawang, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (14/3/2024). (Antara/Makna Zaezar)

 

Seorang penumpang menanti keberangkatan kereta api yang mengalami penundaan akibat banjir yang merendam jalur kereta api maupun stasiun di Stasiun Tawang, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (14/3/2024). (Antara/Makna Zaezar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi