Solopos.com, BANDUNG — Kecelakaan kereta api (KA) terjadi antara KA Turangga relasi Surabaya Gubeng-Bandung yang bertabrakan dengan KA lokal Bandung Raya di Km 181+700 petak jalan antara Stasiun Haurpugur-Stasiun Cicalengka pada Jumat (5/1/2023) pukul 06.03 WIB.

PromosiSkuad Sinyo Aliandoe Terbaik, Nyaris Berjumpa Maradona di Piala Dunia 1986

Humas Polda Jabar menyampaikan tabrakan KA tersebut menyebabkan 3 orang meninggal dunia yakni masinis dan asisten masinis KA Bandung Raya serta pramugara KA Turangga.

Kedua kereta yang terlibat tabrakan mengalami kerusakan cukup parah, bahkan salah satu gerbong Kereta Bandung Raya terpental ke sawah.

PT Kereta Api Indonesia (Persero) bersama Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) segera menginvestigasi penyebab kecelakaan kereta api (KA) di Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Foto udara kereta api lokal Bandung Raya yang bertabrakan dengan kereta api Turangga di Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat (5/1/2024). (Antara/Raisan Al Farisi)

 

Sejumlah warga melihat kereta api lokal Bandung Raya yang bertabrakan dengan kereta api Turangga di Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat (5/1/2024).(Antara/Raisan Al Farisi)

 

Sejumlah penumpang mengevakuasi barangnya usai terjadinya tabrakan kereta api lokal Bandung Raya yang bertabrakan dengan kereta api Turangga di Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat (5/1/2024). (Antara/Raisan Al Farisi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi