Solopos.com, SOLO — Hujan deras disertai angin kencang dan petir melanda Kota Solo dan sekitarnya pada Senin (26/2/2024) sore. Angin kencang membuat beberapa pohon tumbang di antaranya di Sumber, Banjarsari, Solo.

PromosiKomeng Tak Perlu Koming, 5,3 Juta Suara sudah di Tangan

Di Jl. Pakel, Sumber tepatnya diperbatasan wilayah Solo dan Colomadu Karanganyar, dua pohon ambruk dan membuat jalan tidak bisa dilalui kendaraan.

Menurut keterangan warga pohon ambruk terjadi sekitar pukul 16.30 WIB saat terjadi hujan lebat disertai angin kencang. Beberapa relawan menutup jalan dan mengarahkan pengendara motor dan mobil ke Jl. Pleret Utama.

Sejumlah petugas gabungan dari BPBD dari Solo dan Karanganyar serta relawan dikerahkan untuk menyingkirkan batang pohon yang ambruk.

Petugas BPBD memotong batang pohon trembesi yang ambruk di Jl. Pakel, Sumber, Solo, Senin (26/2/2024). (Solopos/Burhan Aris Nugraha)

 

Pohon tumbang terjadi di Jl. Pakel, Sumber, Solo saat terjadi hujan deras disertai angin kencang pada Senin (26/2/2024) sore. (Solopos/Burhan Aris Nugraha)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi