Solopos.com, JAKARTA — Sebanyak 50.000 unit kendaraan dari arah Jawa Tengah dan Jawa Timur menuju Jakarta diprediksi akan melintas di ruas Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), Jawa Barat, pada puncak arus balik libur Natal 2023.

PromosiBukan Mission Impossible, Garuda!

Kakorlantas Polri Brigjen Pol Aan Suhanan pada Selasa (26/12/2023) menyampaikan, malam ini diprediksi sebagai puncak arus balik Natal, namun arus arus lalu lintas dari Semarang dan Cirebon di ruas tol Cipali masih landai serta terbilang aman.

Dari hasil pantauan di Jawa Tengah, jumlah kendaraan yang melintas di jalan tol Cipali cenderung menurun dengan angka tertinggi 2.193 kendaraan per jam.

Kepala Korps Lalu lintas (Korlantas) Polri Brigjen Pol Aan Suhanan (tengah) meninjau pos arus mudik Natal di gerbang Tol Cipali, Palimanan, Cirebon, Jawa Barat, Selasa (26/12/2023). (Antara/Dedhez Anggara)

 

Arus balik libur Natal di tol Cipali terpantau ramai lancar dan tercatat kendaraan yang melintas sebanyak 2.100 kendaraan per jam. (Antara/Dedhez Anggara)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi