Solopos.com, SOLO — Timnas Indonesia U-16 sukses mengalahkan timnas Vietnam U-16 dengan skor telak 5-0 sekaligus membuat Garuda Muda meraih gelar juara ketiga Piala AFF U-16 pada pertandingan di Stadion Manahan, Solo, Rabu (3/7/2024) sore.

PromosiMendamba Ketenangan, Lansia di Indonesia Justru Paling Rentan Tak Bahagia

Gol dari Timnas Indonesia U-16 dicetak oleh Muhamad Zahaby Gholy di menit ke-45, 78, Daffa Zaidan di menit ke-48 dan Daniel Alfredo di menit ke-70, 82.

Disaksikan 8.495 penonton yang hadir, Garuda Muda tampil lebih berani. Anak-anak asuh pelatih Nova Arianto itu mendominasi permainan sejak awal pertandingan.

Pesepak bola Timnas Indonesia U-16 Mochamad Mierza Firjatullah (kanan) berebut bola dengan pesepak bola timnas Vietnam Nguyen Hong Quang (kiri) pada pertandingan perebutan peringkat ketiga Piala AFF U-16 di Stadion Manahan Solo, Rabu (3/7/2024). (Solopos/Joseph Howi Widodo)
Pesepak bola Timnas Indonesia U-16 Muhamad Zahaby Gholy berseleberasi usai mencetak gol ke gawang timnas Vietnam pada pertandingan perebutan peringkat ketiga Piala AFF U-16 di Stadion Manahan Solo, Rabu (3/7/2024). (Solopos/Joseph Howi Widodo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi